JOMBANG, JOINMedia.id – Bencana angin puting beliung terjadi di Kabupaten Jombang, Selasa (24/12/24).
Wilayah di Jombang yang diterjang angin puting beliung adalah di Desa Pucangsimo Kecamatan Bandarkedungmulyo.
Setelah mendapat laporan dari warga, tim dari BPBD Jombang kini telah meluncur ke lokasi untuk melihat dan mendata rumah warga yang terdampak.
Mohammad Soni, Kepala Desa Pucangsimo menjelaskan, peristiwa angin puting beliung tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 WIB.
Awalnya, langit di atas desa Pucangsimo tampak sangat gelap.
Tanpa diduga, dari arah utara tiba-tiba datang angin kencang yang berputar-putar dan menerjang pemukiman warga.
Angin tersebut kemudian bergerak ke arah barat dan menghilang.
Akibat peristiwa itu, puluhan rumah warga dilaporkan rusak.
“Yang rusak masih kami data, tapi kalau perkiraan ya sekitar 30 an rumah”, ujar Mohanmad Soni, Kades Pucangsimo.
Soni mengaku belum bisa memberikan keterangan lebih detail karena saat ini masih mendampingi tim dari BPBD Jombang meninjau lokasi.***